Ditargetkan Selesai 2022, PT. PP Mulai Pembangunan Proyek Bernilai Rp1,29 Triliun

JAKARTA, ENIMTV – PT. Pembangunan Perumahan (PP) (Persero) memulai pembangunan proyek Apartemen Bogor Heritage dan Ecopark, Bogor Timur, Jawa Barat.

Pembangunan proyek yang dikerjakan oleh perusahaan yang bergerak di bidang Konstruksi dan Investasi tersebut, memiliki nilai kontrak Rp1,29 triliun dan ditargetkan selesai Maret 2022.

Peletakan batu pertama (ground breaking) pembangunan proyek yang dimiliki oleh PT. Sejahtera Eka Graha tersebut telah dilakukan pada Minggu (13/9/2020) di lokasi proyek dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19 secara ketat.

Baca juga:  Kembalikan Prajurit TNI ke Daerah Asal, Pimpinan Muhammadiyah Apresiasi Jenderal Dudung

Dilansir dari ANTARA, Direktur Operasi 1 PT. PP (Persero) Anton Satyo Hendriatmo mengatakan bahwa Perseroan akan membangun apartemen sebanyak tujuh menara, di mana setiap menara terdiri dari dua basement, 18 lantai, dan satu lantai atap.

Adapun lingkup pekerjaan yang dilakukan meliputi pekerjaan perencanaan desain pembangunan dan Detail Engineering Design (DED), pekerjaan persiapan, prasarana dan penunjang, pekerjaan jalan akses, pekerjaan struktur, pekerjaan arsitektur, dan pekerjaan Mechanical, Electrical & Plumbing (MEP).

Baca juga:  KKP Dukung Bogor Jadi Pusat Ikan Hias Terbesar di Indonesia

Anto mengatakan bahwa Perseroan akan melakukan yang terbaik dan menyelesaikan proyek sesuai kesepakatan bersama.

“Kami akan menjaga kepercayaan tersebut dengan terus berkomitmen untuk tetap memberikan hasil yang terbaik sesuai dengan harapan pelanggan dan menyelesaikan pekerjaan pembangunan proyek ini sesuai dengan waktu yang telah disepakati bersama,” katanya dalam keterangan tertulis di Jakarta, Minggu (13/9).

Baca juga:  Wakapolri Ditunjuk Sebagai Wakil Ketua II Tim Komite Penanganan Covid-19

Selain itu, Anto juga menegaskan, PT. PP sebagai perusahaan kontraktor BUMN yang berpengalaman mengutamakan keselamatan dan kualitas di dalam setiap pelaksanaan pekerjaan.

Apalagi di masa pandemi Covid-19 ini, tambah Anto, perseroan akan menerapkan protokol kesehatan yang ketat di lingkungan proyek agar pelaksanaan proyek ini dapat berjalan lancar tanpa hambatan. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *