Kabupaten Muara Enim Penyerap Investasi Asing Terbesar di Sumatera Selatan

Berita, Nasional41 views

JAKARTA, ENIMTV – Plt. Bupati Muara Enim, H. Juarsah, S.H. pagi tadi (20/02) menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Investasi 2020 yang diselenggarakan oleh Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Republik Indonesia di Hotel Ritz Carlton, Jakarta.

Acara dibuka langsung oleh Presiden RI dan dihadiri oleh beberapa menteri Kabinet Indonesia Maju serta seluruh kepala daerah di Indonesia.

Presiden RI Ir. H. Jokowi Widodo (Jokowi) mengingatkan kepada seluruh kepala daerah untuk proaktif mendatangkan investasi ke daerahnya. Selain itu, Presiden Jokowi meminta agar tidak mempersulit investor dengan birokrasi yang berbelit. Presiden menegaskan bahwa investasi menjadi kunci utama yang dapat mendorong pertumbuhan ekonomi nasional.

Baca juga:  Siaga Covid-19, PLN Jaga Keandalan Listrik Pabrik Oksigen di Jawa dan Bali

Seusai acara, Plt. Bupati Muara Enim menyampaikan bahwa dirinya sebagai kepala daerah berkomitmen untuk mewujudkan Kabupaten Muara Enim sebagai daerah ramah investasi dan memastikan akan mengawal terwujudnya hal tersebut.

Saat ini, nilai investasi di Kabupaten Muara Enim sudah sangat baik dengan realisasi nilai investasi mencapai Rp. 9 triliun pada 2019 atau meningkat sebesar 36,4% dibanding pada tahun 2018, yaitu sebesar Rp. 6,6 triliun. Hal ini menjadi tolak ukur upaya yang dilakukan Pemkab. Muara Enim dalam mendorong peningkatan investasi daerah.

Baca juga:  PLN Berhasil Uji Coba PLTU IPP Kalbar-1

Berdasarkan data yang dirilis oleh BKPM RI pada 18 Februari lalu melalui situs daring resminya, nilai investasi Kabupaten Muara Enim sepanjang tahun 2019 menunjukkan angka yang menggembirakan. Penanaman modal asing (PMA) di Kabupaten Muara Enim menjadi yang tertinggi dari 17 kabupaten/kota di Sumatera Selatan, yaitu sebesar 421.648 dolar Amerika Serikat, sedangkan penanaman modal dalam negeri (PMDN) mencapai Rp 336 milyar.

Baca juga:  HUT ke-73 Kabupaten Muara Enim, "Colorful" Festival Anak Cerdas Berakhlak

Rakornas bertema “Investasi untuk Indonesia Maju” ini diisi pula dengan penandatanganan nota kesepahaman (Memorandum of Understanding/MoU) antara Kepala BKPM RI Bahlil Lahadalia dan Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis.

Turut hadir mendampingi Plt. Bupati Muara Enim dalam acara ini yaitu Kepala Bappeda, Kepala Dinas Penanaman Modal & Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), Plt. Kepala Dinas Perumahan & Permukiman (Disperkim) dan Kepala Bagian Protokol & Komunikasi Pimpinan Pemkab. Muara Enim. (Tim Media)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *