Buka Lomba “Njale Rambang”, Pj Bupati Imbau Masyarakat Jaga Kelestarian Sungai Enim

Berita, Daerah36 views

MUARA ENIM, ENIMTV – Penjabat (Pj) Bupati Muara Enim Kurniawan membuka kegiatan Lomba “Njale Rambang” menjala ikan yang digelar oleh Gerakan Asli Serasan Sekundang (GASS) Kabupaten Muara Enim, dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Kabupaten Muara Enim ke-76, Minggu (20/11/2022).

Perlombaan tersebut diikuti oleh 60 orang atau 30 perahu kecil dari berbagai Kecamatan dalam Kabupaten Muara Enim, dengan start dimulai dari hulu Sungai Enim (jembatan gantung Karang Raja) dan finish di bawah Jembatan Enim 1.

Adapun ketentuan dalam perlombaan yaitu timbangan ikan yang terberat dari campuran ikan kecil sampai ikan besar yang menjadi juaranya.

Dalam sambutannya, Pj Bupati Muara Enim mengatakan bahwa, selain menjadi salah satu rangkaian kegiatan Hari Jadi Kabupaten Muara Enim ke-76, kegiatan ini juga menjadi hiburan bagi masyarakat.

“Kegiatan menjala ikan di Sungai Enim ini sekaligus menjadi hiburan yang kita persembahkan untuk masyarakat Kabupaten Muara Enim,” kata Kurniawan,

Lebih lanjut, Pj Bupati yang didampingi Forkopimda Kabupaten Muara Enim dan beberapa Kepala Perangkat Daerah Lingkup Pemkab. Muara Enim, mengimbau kepada seluruh lapisan masyarakat di Kabupaten Muara Enim dari hulu sampai ke hilir Sungai Enim, terutama yang berada di bantaran sungai dan kesehariannya mencari ikan, agar dapat menjaga kelestarian Sungai Enim ini, karena sungai merupakan salah satu sumber kehidupan yang sangat penting bagi kelangsungan ekosistem.

Baca juga:  100 Warga Binaan Lapas Muara Enim Jalani Vaksinasi Tahap II

“Jangan mencari ikan dengan cara menghabisi dari induk sampai ke anak-anaknya (mutas/nyetrum), carilah dengan cara yang baik, tidak merusak ekosistem perairan, seperti yang kita pelombakan hari ini dengan cara tradisional (menjala) atau bisa juga dengan menjaring, nangkul, menombak, dan memancing, serta tak kalah penting jangan membuang sampah di sungai, buanglah di tempat yang telah disediakan oleh pemerintah,” imbau Pj Bupati.

Pj Bupati berharap ke depan agar kearifan lokal asli dari Kabupaten Muara Enim dapat terus digali, dijaga dan dilestarikan dengan cara diangkat ke permukaan atau dibuat semacam perlombaan.

“Dengan demikian, sehingga generasi penerus di Bumi Serasan Sekundang dapat mengetahui dan memahami akan pentingnya kelestarian budaya warisan dari nenek moyang terdahulu,” pungkasnya. (Aal/Diskominfo-ME)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *