oleh

Meriahkan HUT ke-76 Kabupaten Muara Enim, Pj Bupati Buka Lomba Bidar Mini di Danau Cecuho

MUARA ENIM, ENIMTV – Penjabat (Pj) Bupati Muara Enim Kurniawan, A.P., M.Si. membuka Lomba Bidar Mini Bupati Cup, yang dilaksanakan di Danau Cecuho, Desa Muara Lawai, Kec. Muara Enim, Kab. Muara Enim, Kamis (27/10/2022).

Lomba Bidar Mini Bupati Cup dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 Kabupaten Muara Enim tersebut diselenggarakan selama 3 hari, mulai dari tanggal 27 s.d. 29 Oktober 2022.

Adapun peserta lomba berjumlah 57 regu, terdiri dari 41 regu putra dan 16 regu putri, yang berasal dari beberapa kecamatan di Kabupaten Muara Enim.

Baca juga:  Asisten II Amrullah Buka Kegiatan Fasilitasi Pengembangan Pemasaran Bokar

Dalam sambutannya, Pj Bupati Muara Enim Kurniawan mengatakan bahwa, Lomba Bidar Mini  ini merupakan rangkaian perlombaan dalam rangka hari jadi Kabupaten Muara Enim ke-76.

“Maknanya, sekalian kita memajukan olahraga, kita melestarikan budaya, kemudian kita memanfaatkan fasilitas umum yang ada di sini. Saya titip supaya ini rangkaian setiap tahun ada,” kata Pj Bupati.

Pj Bupati berharap dengan diadakannya kegiatan ini, agar semua masyarakat bisa melihat bahwa di Muara Enim ini ada danau yang bisa dimanfaatkan untuk bidar.

Baca juga:  Gernas Bulan K3, PTBA Bersama Stakeholder Bersih-bersih Lingkungan

“Jadi tidak perlu harus ke sungai Enim atau sungai Lematang, karena di situ agak terlalu rawan risikonya. Kita sama-sama nanti dengan masyarakat memanfaatkan ini,” ujarnya.

Lebih lanjut, Pj Bupati menuturkan bahwa, dengan adanya kegiatan ini berdampak ke berbagai aspek, mulai dari olahraga, pariwisata, hingga UMKM dan perekonomian masyarakat dapat ikut berkembang.

“Semuanya yang kita lakukan, baik dari kami Pemerintah dan teman-teman dari DPRD, ikut merayakan kebahagiaan, ini adalah sekali lagi untuk masyarakat,” tuturnya.

Di akhir sambutannya, Pj Bupati mengucapkan selamat bertanding kepada para peserta Lomba Bidar Mini Bupati Cup ini.

Baca juga:  Berkat Kejujurannya Kembalikan Dompet Berisi Cek Rp35 Miliar, Petugas Kebersihan Ini Naik Jabatan

“Mudah-mudahan selain bisa meramaikan ini, nanti juga bisa ada bibit atlet unggul yang dikirim untuk mewakili Kabupaten Muara Enim di tingkat provinsi maupun Nasional,” pungkasnya seraya membuka perlombaan tersebut.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, di antaranya Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Muara Enim Syarifudin, Ketua KONI Muara Enim M. Candra, Ketua Pengkab PODSI Muara Enim Izzudin Effendi, Plt Camat Muara Enim Husni Thamrin, dan Kepala Desa Muara Lawai Edi Wanseri. (Aal)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *