DPRD Muara Enim Sesalkan PT DBU Tak Kunjung Perbaiki Jalan Rusak

Berita, Daerah31 views

MUARA ENIM, ENIMTV – Anggota DPRD Muara Enim dari Fraksi NasDem menyesalkan pihak PT. Duta Bara Utama (DBU) tak kunjung memperbaiki jalan lintas di dalam Kota Muara Enim. Pasalnya, perusahaan tersebut turut memanfaatkan jalan umum untuk pengangkutan Batu Bara.

Sebelumnya, Wakil Bupati (Wabup) Muara Enim Hj. Sumarni beserta anggota DPRD Kabupaten Muara Enim, OPD terkait dan PT DBU telah melakukan kunjungan dan peninjauan terkait keluhan masyarakat mengenai rusaknya jalan di dalam kota Muara Enim.

Terpantau, jalan lintas tengah kota Muara Enim dari simpang Desa Kepur hingga jembatan Enim II banyak mengalami kerusakan dan dipenuhi lubang.

Anggota DPRD Muara Enim dari Fraksi Nasdem Kasman MA mempertanyakan komitmen perusahaan yang sebelumnya diketahui akan melakukan perbaikan jalan di dalam kota Muara Enim.

Nyatanya, kata dia, bahwa seluruh masyarakat menyaksikan, bagaimana yang sudah dilakukan oleh PT DBU, sebagaimana janjinya terhadap Pemkab Muara Enim.

“Sebelumnya sudah ada imbauan, agar DBU segera melakukan perbaikan jalan seperti di sekitar GOR Pancasila, depan Showroom Panca Motor, depan Kantor Kesbangpol, serta beberapa titik lain di wilayah Kota Muara Enim,” ujar Kasman, Selasa, 18 Maret 2025.

Dikatakan Kasman, beberapa waktu lalu, Wabup Muara Enim, Sumarni bersama anggota DPRD sudah melakukan kunjungan dan memberi arahan agar perusahaan tersebut segera memperbaiki jalan yang rusak.

Baca juga:  Paparkan Evaluasi SAKIP 2020 dan Reformasi Birokrasi, Juarsah Yakin Bisa Raih Predikat A

Hingga detik ini, belum tampak itikad baik perusahaan akan seperti apa, dirinya sudah menegaskan sejak beberapa waktu yang lalu agar izin melintas perusahaan tersebut dicabut.

“Investor jangan melulu bicara soal untung, namun lebih jauh membicarakan keadaan masyarakat, secara sosial perusahaan harus mempertimbangkan kepentingan umum,” tegasnya.

Lintas dalam kota ini, kata Kasman, merupakan wajah Muara Enim, kalau memang tidak ada respon sebelum Idul Fitri ini, dirinya akan turun langsung ke jalan.

“Saya sendiri yang akan turun ke jalan menghentikannya, jangan seenaknya, itu jalan umum bukan jalan mereka,” tegas Kasman. (Aal)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *