MUARA ENIM, ENIMTV – Sebuah dump truk menabrak rumah dan mobil di Jalan Lintas Sumatera, Dusun IV Desa Karang Raja, Kecamatan Muara Enim, Kabupaten Muara Enim, pada Selasa, 4 Oktober 2022.
Dump truk BG 8745 DE yang biasa mengangkut material itu diduga ditabrak truk batu bara dari belakang saat sedang parkir di pinggir jalan.
Dari informasi dihimpun, peristiwa tersebut diperkirakan terjadi sekitar pukul 03.30 WIB dini hari tadi.
Husien (42), sopir truk sekaligus pemilik rumah dan mobil tersebut, menjelaskan bahwa saat itu dirinya parkir tepat di depan rumahnya yang berada di pinggir jalan lintas.
“Waktu itu saya parkir sebentar untuk mengambil air minum sebelum berangkat lagi untuk memuat pasir,” jelas Husien.
Tak berselang lama, Husien mendengar suara dentuman keras dan langsung bergegas keluar rumah.
“Begitu saya keluar, truk tiba-tiba sudah masuk menabrak rumah dan mobil,” tuturnya.
Husien mengatakan, truk batu bara yang diduga menabrak bagian belakang dump truk miliknya itu sudah kabur.
“Ada kawan di dekat sini yang mengejar untuk mencari truk itu, tapi tidak ketemu,” katanya.
Akibat peristiwa itu, Husien mengalami kerugian diperkirakan hingga ratusan juta karena dump truk dan mobil miliknya hancur. Selan itu, tiang dan pagar rumahnya juga hancur.
Husien berharap agar pelaku yang menabrak dump truk miliknya untuk menyerahkan diri.
“Intinya bertanggung jawab atas perbuatannya itu,” harapnya.
Sementara itu, Sapri selaku Kepala Dusun IV Desa Karang Raja, mengatakan bahwa dirinya baru mengetahui peristiwa tersebut sekitar pukul 06.30 WIB.
“Dari keterangan warga, kejadiannya antara pukul 03.30 hingga 04.00 WIB. Mobil itu parkir sebentar lalu ditabrak dari belakang. Sempat dikejar sekitar 10 menit setelah kejadian, tapi tidak bisa terkejar lagi,” singkatnya.
Dari pantauan awak media, anggota Satlantas Polres Muara Enim sudah berada di TKP sekitar pukul 07.00 WIB. Polisi sudah meminta keterangan dari saksi-saksi terkait peristiwa Lakalantas tersebut. (Aal)