Buka Musrenbang Kecamatan Lubai Ulu, Juarsah Mantapkan Penguatan Ekonomi Masyarakat Menuju Muara Enim Mandiri 2022

Berita, Daerah104 views

MUARA ENIM, ENIMTV – Dalam rangka memantapkan rencana kerja dan prioritas pembangunan daerah di tahun 2022 mendatang, khususnya Kecamatan Lubai Ulu, Bupati Muara Enim H. Juarsah, S.H. pada Rabu (20/1/2021) menghadiri langsung sekaligus membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Kecamatan Lubai Ulu Tahun 2021.

Dalam kegiatan yang berlangsung di Kantor Camat Lubai Ulu tersebut, Bupati Muara Enim mengarahkan agar penyusunan RKPD di Kecamatan Lubai Ulu dapat tepat sasaran dan sesuai dengan aspirasi kebutuhan masyarakat.

Baca juga:  Presiden Jokowi Terima Surat Kepercayaan Tujuh Duta Besar Negara Sahabat

Dalam arahannya, Juarsah yang didampingi oleh Plt. Asisten Pemerintahan dan Kesra, Drs. Embran Tabrani, M.Si., dan Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Amrullah Jamaluddin, S.E. meminta agar semua usulan warga masing-masing dievaluasi dan dibahas secara seksama sesuai prioritas perencanaan pembangunan.

“Sehingga tepat sasaran dalam mewujudkan visi Kabupaten Muara Enim yang Merakyat, yaitu Muara Enim untuk Rakyat yang Agamis, Berdaya Saing, Mandiri, Sehat dan Sejahtera,” jelasnya.

Baca juga:  Terus Usut Kasus Binomo, Bareskrim Sita Rp1,8 Miliar dari Rekening Payment Gateway

Lebih lanjut, Juarsah menerangkan bahwa untuk tahun 2022 mendatang, visi Kabupaten Muara Enim Merakyat memiliki tema yaitu Penguatan Ekonomi Masyarakat Menuju Muara Enim yang Mandiri.

“Sehingga rencana pembangunan yang disiapkan agar dapat diselaraskan dan berpedoman pada tema tersebut,” terangnya.

Di samping arahan di bidang pembangunan, orang nomor satu di Bumi Serasan Sekundang itu juga kembali mengingatkan masyarakat untuk tetap menjaga kesehatan dan disiplin menerapkan protokol kesehatan.

Baca juga:  Pos Penyekatan Efektif, Volume Kendaraan Dari Jakarta Ke Jawa Turun 53 Persen

Juarsah juga mengimbau masyarakat agar turut menyukseskan Program Vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Muara Enim, demi memutus rantai pandemi Covid-19.

Ia menegaskan bahwa vaksin tersebut halal dan aman karena telah mendapat sertifikasi dari Majelis Ulama Indonesia dan rekomendasi dari Badan Pengawas Obat dan Makanan.

“Sehingga masyarakat diimbau untuk tidak ragu ataupun takut,” tegasnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *